Ingat Banjir Bandang Gading Sari Kec. Binakal beberapa bulan lalu yang sempat heboh warga Bondowoso? Nah di aliran sungai tersebut terdapat Air Terjun baru yang terbentuk dari banjir bandang, Imbasnya juga menimpa pemukiman warga Gadingsai desa terdekat dengan sungai dan juga pertanian warga disepanjang aliran sungai. Awal info Air Terjun ini kami dapat dari salah satu warga Desa Sumber Waru yang menelusuri sungai uintuk mengecek sumber mata air dan ladang mereka sehari setelah banjir bandang, tak terduga warga tersebut dikejutkan dengan kubangan yabg bertebing dan air yang jatuh, klocoran katanya. dari rumah menempuhnya sekitar1.5 jam tuturnya. Berdasarkan informasi tersebut pada tanggal 28 Maret 2017 rekan-rekan explore wisata RMB mencoba menelusuri aliran sungai mengenai kebenaran air terjun tersebut, sekaligus meninjau dampak banjir bandang yang menurut warga dan sosial media cukup merusak disekitaran aliran sungai.
Hasil penelusuran rekan explore RMB memebenarkan dampak kerusakan parah akibat banjir bandang di sepanjang aliran sungai, dari ladang, sawah, bendungan, saluran pipa air bersih, pepohonan yang tumbang juga beberapa titik berpotensi longsor akibar lereng yang terkikis banjir bandang.
Membutuhkan waktu sekitar 1 jam tempuh perjalanan menyusuri sungai untuk sampai di air terjun yang dimaksud warga. dan setelah kami dapati tinggi air terjun ini berkisar belasan meter dg debit air cukup besar dengan ciri kas air terjun area barat atau pegunungan HIYANG sepanjang aliran sungai airnya jernih, walaupun kami lihat di bahu sungai masi terdapat lumpur atau potongan2 kayu besar.
Karena Air Terjun ini Berada di Wilayah Desa Sumber Waru Kec. Binakal, maka oleh rekan explore RMB dan warga sepakat menamai air terjun ini "AIR TERJUN WARU". Karakteristik Air Terjun Waru dengan apitan tebing yang terbentuk dari banjir bandang dan juga kolam yang bisa dibuat mandi sekadar obat lelah perjalanan. Pepohonan dan udara yang bersih juga keramahan warganya menjadikan sensasi tersendiri bagi kami.
Untuk rute menuju air terjun Waru tidak cukup sulit, dari Kota Bondowoso ke penitipan sepeda motor (Desa Sumber Waru) butuh waktu 45 menit kemudian melalui jalan setapak untuk sampai ke aliran sungai, sekitar 30 menit menyusuri sungai anda sudah bisa menemukan Air Terjun Waru, hanya saja perlu hati-hati dalam menyusurri sungai dengan bebatuan yang licin dan berlumpur, yang terpenting Safety first dan tenaga exra alias nabek hehe. sangat menarik buat rekan pembaca yang suka mengexplore wisata baru, Jika anda berkenan berkunjung ke air terjun waru kami sudah petakan di Google Map titik kordinat air terjun Waru untuk memudahkan perjalanan anda, silahkan search dan jangan lupa unggah foto anda,
Seru kan explore ala RMB ?
Buat rekan-rekan pembaca dan pemuda-pemuda Bondowoso yang berjiwa cinta kepada tanah kelahirannya Bondowoso ini, mari bersama kami Relawan Muda Bondowoso menginspirasi sudut2 wilayah Bondowoso menjadi Bondowoso yang lebih baik.
Page Facebook : @RMB.WE.CAN
Instagram : @rmb_bondowoso
Semoga Artikel ini bermanfaat